Berbagi Kemanfaatan Kepada Ibu-Ibu Tukang Sapu

Berbagi Kemanfaatan Kepada Ibu-Ibu Tukang Sapu

Berbagi Kemanfaatan Kepada Ibu-Ibu Tukang Sapu – Alhamdulillah, Laznas Nurul Hayat Madiun kembali berbagi kemanfaatan. Kali ini Laznas Nurul Hayat Madiun berbagi paket beras kepada ibu-ibu tukang sapu fasum Kota Madiun yang tergabung dalam Majelis Taklim Ibu-Ibu Tukang Sapu (Mata Buku).

Acara serah terima bantuan beras ini dihadiri langsung oleh Ibu Yuni Setyowati Maidi (Ibu Walikota Madiun) yang juga merupakan ketua Penggerak PKK Kota Madiun. Raut bahagia langsung terlihat dari wajah ibu-ibu tukang sapu yang menerima paket beras dari Laznas Nurul Hayat Madiun ini. Rupin, selaku koordinator acara menuturkan, dengan adanya program bagi beras ini, diharapkan dapat sedikit membantu para tukang sapu untuk memenuhi kebutuhan pokoknya.

Nurul Hayat dan Penggerak PKK Kota Madiun sendiri, sudah lebih dari satu tahun ini menjalin kerja sama dalam kegiatan sosial. Salah satunya adalah Majelis Taklim Ibu-Ibu Tukang Sapu (Mata Buku). Majelis Taklim Ibu-Ibu Tukang Sapu (Mata buku) merupakan kelompok kajian yang diikuti oleh para ibu yang berprofesi sebagai tukang sapu fasum Kota Madiun. Selain belajar agama secara rutin, tiap pekan para ibu ini juga mengadakan Jumat berkah, yaitu berbagai nasi kepada para dhuafa dan para kuli panggul.

“Kami ucapkan terima kasih sekali atas kerjasama dari Laznas Nurul Hayat Madiun. Kerja sama yang sangat baik ini semoga selalu terjalin, demi mewujudkan Kota Madiun yang semakin maju,” ungkap Ibu Yuni Setyowati Maidi.

Tak lupa kami juga ingin mengucapkan terima kasih banyak kepada seluruh sahabat sejuk Nurul Hayat yang senantiasa mendukung berbagai program kemanfaatan Laznas Nurul Hayat. Semoga apa yang telah kita berikan, mendapatkan sebaik-baiknya balasan. Amiiin ya Rabbal Alamiin..

Copyright © 2001-2023 Yayasan Yay. Nurul Hayat Surabaya