Fogging untuk Warga Desa Jambon – Alhamdulillah, Nurul Hayat Madiun terus bergerak menebar kemanfaatan. Kali ini, Nurul Hayat Madiun merespon 5 kasus demam berdarah yang dialami oleh warga Desa Jonggol, Jambon, Ponorogo, Jawa Timur.
Nurul Hayat (NH) Madiun bekerjasama dengan ikatan pemuda karang taruna Jonggol Timur, Jambon, Ponorogo, melaksanakan kegiatan fogging di pemukiman warga yang berada di sekitar rumah pasien demam berdarah.
“Ya, Alhamdulillah, kami dari Lembaga Amil Zakat Nasional Nurul Hayat Madiun, bekerja sama dengan karang taruna Jonggol Timur, melaksanakan kegiatan fogging di Desa Jonggol, khususnya di beberapa wilayah yang mana di wilayah tersebut terdapat kasus demam berdarah. Dengan dilaksanakannya kegiatan ini diharapkan warga Desa Jonggol bisa terbebas dari penyakit demam berdarah,” tutur Afif selaku manager program Lembaga Amil Zakat Nasional Nurul Hayat Madiun.
Tarto selaku ketua pemuda karangtaruna Jonggol Timur, Jambon, Ponorogo menjelaskan bahwa akan ada 11 RT yang akan menjadi sasaran pelaksanaan kegiatan fogging ini. “Terima kasih banyak kami ucapkan kepada Lembaga Amil Zakat Nasional Nurul Hayat Madiun dan para donatur atas pelaksanaan kegiatan fogging untuk wilayah kami. Kami berharap semoga kerja sama ini bisa terus terjalin dengan baik, sehingga ada banyak manfaat yang bisa dirasakan untuk masyarakat,” imbuh Tarto.
www.zakatkita.org | #TempatBerinfak